Uji Kemampuan Fisik Prajurit, Lanal Dabo Singkep Laksanakan Tes Kesemaptaan Jasmani Berkala
- Redaksi
- Jumat, 01 Maret 2024 16:14
- 90 Lihat
- TNI
TNI AL, Dabo Singkep, Media Budaya Indonesia.Com - Dalam rangka menguji kemampuan fisik prajurit, Lanal Dabo Singkep menggelar kegiatan Tes Kesemaptaan Jasmani Berkala yang berlangsung di Halaman Mako Lanal Dabo Singkep, Jumat (01/3/2024).
Kegiatan tersebut diikuti langsung oleh Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Dabo Singkep (Danlanal DBS) Letkol Laut (P) Tri Hermawan MA., M.Tr.Opsla., Palaksa, Perwira Staf, Para Perwira, serta segenap Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lanal Dabo Singkep, guna mengecek serta memastikan sejauhmana kemampuan serta kondisi tubuh prajurit agar tetap prima dalam melaksanakan tugas sehari-hari.
Kemampuan dan kondisi fisik para prajurit harus tetap terjaga agar dapat melaksanakan tugas pokok Prajurit TNI dalam berbagai bidang penugasan. Tim Uji Tes Kesemaptaan Jasmani berasal dari Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IV yang diketuai oleh Mayor Marinir Cisworo beserta 2 personel.
Uji Kesemaptaan Jasmani terdiri dari 3 baterai yaitu Baterai A berupa lari selama 12 menit, setelah itu dilanjutkan Baterai B meliputi Pull Up, Push Up, Sit Up dan Shutle Run. Sedangkan Baterai C yaitu renang 50 meter.
Disela-sela kegiatan tersebut, Danlanal DBS mengatakan, "Kegiatan Uji atau Tes Kesamaptaan Jasmani atau Kesegaran Jasmani adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun bagi segenap Prajurit dan PNS TNI AL dengan tujuan selain mengukur kemampuan fisik Prajurit dan PNS juga sebagai persyaratan untuk Uji Kenaikan Pangkat (UKP) dan persyaratan administrasi (Syarmin) pendidikan lanjutan", pungkasnya.
(Pen Lanal Dabo Singkep/MBI)