Seniman Utara Peduli, Serahkan Bantuan Untuk Pembangunan Masjid Dilokasi Kebakaran Warakas

  • Redaksi
  • Rabu, 02 Februari 2022 20:19
  • 82 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta | Budaya Indonesia - Seniman Utara Peduli di bawah Komando Andi Supriyanto Koordinator pelaksana penggalangan dana untuk korban musibah bencana di temani oleh Herlina (Penyanyi) sekaligus Bendahara memberikan bantuan untuk pembangunan Masjid di lokasi kebakaran di RT. 003 RW. 012 yang terjadi pada 1 Januari 2022 yang lalu.

Bantuan di terima langsung oleh Haji Ngadi Pengurus RT. 003 RW. 012 Kelurahan Warakas Tanjung Priok Kecamatan Tanjung Priok Jakarta Utara, Rabu (02/02/2022).

"Pembangunan Masjid Baitul Muslimin sudah 3 Minggu Ini di lakukan pembangunan kembali pasca musibah kebakaran 1 bulan yang lalu".
Di perkirakan untuk biaya pembangunan menelan sekitar 400 Juta dan kami menerima bantuan dari siapapun yang bersedia memberikan sumbangan,"  kata Haji Ngadi.
"Sesuai maket bangunan yang kami buat di rencanakan akan di bangun 2 Lantai," ujarnya.

Kemudian Seniman Utara Peduli menyerahkan bantuan di terima Haji Ngadi.
"Jangan di lihat dari besarnya ya Pak Haji, hanya ini yang bisa kami berikan untuk membantu pembangunan Masjid Baitul Muslimin, bantuan ini dari para Seniman dan Seniwati yang menggelar penggalangan dengan mengecrek dengan hiburan Musik Dangdut," kata Andi Supriyanto
Insya Allah, bilamana kami ada rezeki ataupun ada dari donatur yang mempercayai kami, maka akan kami serahkan bantuan kembali," tambahnya. (Galuh Budy Santoso)

Komentar

0 Komentar