Tingkatkan Keterampilan Tenaga Pendidik Sekolah Angkasa Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Pelatihan Desain Dan Video Presentas

  • Redaksi
  • Senin, 02 September 2024 15:02
  • 86 Lihat
  • TNI

Makassar, Media Budaya Indonesia.Com - Dalam rangka meningkatkan  keterampilan tenaga pendidik Sekolah Angkasa Lanud Sultan Hasanuddin, Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Sultan Hasanuddin, Ibu Liska Bonang Bayuaji bersama dengan jajaran Pengurus menggelar Pelatihan Desain Dan  Video Presentasi,  bertempat di ruang Supernova Baseops Lanud Sultan Hasanuddin, Maros, Sulawesi Selatan, Senin (2/9/2024). 

Kegiatan pelatihan desain dan video presentasi yang dihadiri Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin (HND) Marsma TNI Bonang Bayuaji G., S.E., M.M., CHRMP. Kegiatan pelatihan ini merupakan kerjasama Human Resource Departement (HRD) Yasarini Pengurus Pusat dan SEAMEO SEAMOLEC serta Yasarini Pengurus  Cabang Lanud Sultan Hasanuddin. 

Dalam sambutannya, Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Sultan Hasanuddin, menekankan pentingnya penguasaan teknologi digital dalam era modern, terutama bagi tenaga pendidik di sekolah Angkasa. “Saya berharap agar para kepala sekolah dan guru yang mengikuti pelatihan ini dapat menerapkan ilmu yang diperoleh untuk memajukan pendidikan khususnya di sekolah Angkasa di Lanud Sultan Hasanuddin,” ungkapnya. 

Pelatihan desain dan video presentasi diikuti oleh 24 peserta meliputi Kepala Sekolah dan Guru Sekolah  Angkasa di jajaran Lanud Sultan Hasanuddin. Pelatihan tersebut berlangsung dengan penuh antusiasme, dimana para peserta berkesempatan untuk mempraktikkan langsung materi yang diajarkan seperti membuat Storyline sesuai dengan topik pembelajaran.  Dengan berbekal ilmu dari pelatihan ini, diharapkan para tenaga pendidik di bawah Yasarini dapat semakin kreatif dan inovatif dalam menjalankan tugas-tugasnya, serta mampu memberikan kontribusi yang lebih besar dalam mendukung visi dan misi Yasarini secara keseluruhan. (Pen Hnd/MBI)

TNI AU Makassar # Media Budaya Indonesia.Com

Komentar

0 Komentar