Bhabinkamtibmas Polsek Ciawi Polres Bogor Gotong Royong Bersama Warga Desa Banjarwangi Bersihkan Jalan Lingkungan

  • Redaksi
  • Sabtu, 03 Mei 2025 08:01
  • 41 Lihat
  • Polri

Polres Bogor, Media Budaya Indonesia.Com –
Dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman, Bhabinkamtibmas Polsek Ciawi Polres Bogor bersama warga Desa Banjarwangi melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan jalan lingkungan, Sabtu (03/05/2025). 

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bhabinkamtibmas Desa Banjarwangi, BRIPKA Alfian Wijaya, yang secara aktif turun langsung bersama masyarakat membersihkan sepanjang jalan desa di wilayah Kecamatan Ciawi.

Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari arahan Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, SH, S.I.K melalui Kapolsek Ciawi AKP Dede Lesmana Jaya, S.H., M.H., yang menekankan pentingnya peran Bhabinkamtibmas dalam mendekatkan diri dengan seluruh elemen masyarakat.

Selain membersihkan lingkungan, BRIPKA Alfian juga melakukan dialog dengan warga untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, antara lain pentingnya meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kejahatan. Warga diimbau segera melapor kepada pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan atau kejadian menonjol di lingkungan mereka.

"Bhabinkamtibmas mengajak masyarakat untuk terus menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan. Kami juga menghimbau agar lahan kosong yang ada di sekitar lingkungan dapat dimanfaatkan untuk mencukupi kebutuhan pangan sehari-hari," ujar BRIPKA Alfian.

Dengan semangat profesional dan humanis, personel Polri terus berkomitmen melayani masyarakat dengan bijaksana dan menjunjung tinggi keselamatan melalui pendekatan buddy system dalam setiap pelaksanaan tugas di lapangan.

(Kasi Humas Polres Bogor)

Polres Bogor # Polda Jabar #Polda Metro Jaya # Media Budaya Indonesia..Com

Komentar

0 Komentar