Dukung Program Bekasi Keren, Tiga Pilar Bekasi Utara Sosialisasi Pengelolaan Dana Penataan Lingkungan Transparan

  • Redaksi
  • Selasa, 04 November 2025 10:04
  • 14 Lihat
  • Polri

KOTA BEKASI, Media Budaya Indonesia.Com -Tiga Pilar Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Bekasi Utara, melaksanakan kegiatan Sosialisasi Penataan Lingkungan Rukun Warga (RW) Bekasi Keren. Kegiatan ini bertujuan memastikan rencana penyaluran dan pembelanjaan dana penataan lingkungan berjalan maksimal dan sesuai prosedur operasional standar (SOP) anggaran.

Sosialisasi ini dilaksanakan di Aula Kelurahan Marga Mulya, Jalan Raya Perjuangan, pada Senin sore (3/11/2025), mulai pukul 15.30 WIB.

Tampak hadir dalam kegiatan ini Lurah Marga Mulya Bapak Mahfudin, S.AP., Bhabinkamtibmas Kelurahan Marga Mulya Aipda Tukiran, serta Babinsa Serma M. Nuryadi dan Sertu Adrijaya. Acara ini juga dihadiri oleh Sekretaris Kelurahan, para Kepala Seksi, dan seluruh Ketua RW 01 sampai 011 Kelurahan Marga Mulya.

Bhabinkamtibmas Aipda Tukiran bersama Tiga Pilar mengambil peran penting dalam memastikan seluruh Ketua RW memahami betul mekanisme penggunaan dana Penataan Lingkungan RW Bekasi Keren.

Kapolsek Bekasi Utara Kompol Imamsyafi'i, S.H., melalui laporannya, menegaskan bahwa keterlibatan Polri dalam kegiatan ini adalah untuk mengawal dan mengawasi penggunaan anggaran agar tepat sasaran dan terhindar dari potensi penyimpangan.

"Kami mendukung penuh program pemerintah daerah dan memastikan sinergi Tiga Pilar berjalan untuk transparansi dan ketertiban penggunaan dana demi lingkungan yang lebih baik," ujarnya.

Polsek Bekasi Utara# Polres Metro Bekasi Kota#Media Budaya Indonesia. Com# InfoCyber. Id

Komentar

0 Komentar