SDN Lagoa 07 Terpilih Sebagai Pilot Project Pembentukan Sekolah Laboratorium Pancasila (SLP)

  • Redaksi
  • Jumat, 05 Juli 2024 19:42
  • 209 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta Utara, Media Budaya Indonesia.Com - SDN Lagoa 07 terpilih sebagai pilot project pembentukan Sekolah Laboratorium Pancasila (SLP) yang merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara dengan Yayasan Pendidikan Laboratorium Pancasila (YPLP) dan para stakeholder, Jumat (5/7/2024).

Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Utara, Abdul Khalit mengatakan ini juga mendapatkan dukungan penuh dari Walikota agar kedepannya anak-anak didik bisa menjadi SDM yang berkualitas dan mampu mengimplementasikan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Ia menyatakan bahwa Jakarta Utara patut berbangga karena perwakilan sekolah di Jakarta Utara yaitu SDN Lagoa 07 menjadi miniatur percontohan SLP di DKI Jakarta. Kegiatan ini disambut baik terlebih terkait dengan karakter dan akhlak anak-anak yang perlu terus ditumbuhkan. Selain itu, selanjutnya yang harus dimiliki anak-anak adalah kompetensi dan literasi," katanya.

Sebagai lokasi percontohan SLP, SDN Lagoa 07 juga memiliki beragam fasilitas menarik seperti galeri pancasila, pojok pancasila, budidaya cacing dan maggot, taman SLP, kebun, dan lainnya. Ketua Yayasan Pendidikan Laboratorium Pancasila, Hamry Gusman Zakaria melibatkan pentahelix dimana semuanya terlibat dan memiliki peran dan program yang terintegrasi sehingga bisa terukur sebelum dan sesudahnya.

Menanggapi hal tersebut, Plt Kepala Sekolah SDN Lagoa 07, Suwondo menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah bekerjasama dalam pembentukan SLP di SDN Lagoa 07.

Ia pun mengatakan ada beragam kegiatan yang dilakukan dalam acara peluncuran SLP di SDN Lagoa 07 yang diantaranya adalah pembacaan deklarasi SLP, penyerahan bantuan kursi roda kepada siswa SDN lagoa 07, penandatanganan pakta integritas, makan sehat, bakti sosial dengan membagikan tanaman anti polutan sansevieria dan bendera merah putih kepada warga sekitar," ucap Kepala Sekolah SDN Lagoa 07.

 

(MBI)

SDN Lagoa 07# Pemkot Jakarta Utara # Media Budaya Indonesia.Com

Komentar

0 Komentar