Dandim 0418/Palembang Menjadi Pembina Upacara di SMAN 3 Palembang

  • Redaksi
  • Senin, 06 Januari 2025 12:31
  • 48 Lihat
  • TNI

Palembang, Media Budaya Indonesia .Com - Komandan Distrik Militer 0418/Palembang Letkol Kav Ferdiansyah.S.Sos.,M.H.I Menjadi Pembina Upacara mingguan di SMA Negeri 3 Palembang di Lapangan Upacara SMA Negeri 3 Palembang Jl. Jend. Sudirman KM 3,5 RT 01 RW 01 Kel. Pahlawan Kec. Kemuning Kota Palembang ,Senin (6/1/2024).

Dalam upacara mingguan ini diikuti oleh Drs. Sugiyono, MM Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Palembang, Drs. Aklani Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan,bDrs. Edi Ramlan Waka Humas, Kapten Arm Marwan Pasi Ter Kodim 0418/Palembang, Para Guru SMA Negeri 3 Palembang, Serma Muslim Batuud Koramil 418-06/Kamboja serta kurang lebih 1200 siswa - siswa selaku pimpinan upacara M. Farel Agustian Siswa Kelas X.3.

Dalam Amanatnya Dandim 0418/Palembang Letkol Kav Ferdiansyah,S.Sos.,M.H.I menyampaikan bahwa sebagai generasi muda penerus perjuangan agar untuk gantungkan cita-citamu setinggi langit.

"Karena  Ilmu pengetahuan itu sangat penting sehingga siswa-siswi SMA Negeri 3 Palembang wajib menggalinya guna mendukung cita-citamu di masa depan dengan disiplin merupakan hal yang terpenting untuk dilaksanakan, ingatlah sikap disiplin yang kita bisa saat ini akan menunjukan karakter kita di masa depan.,"ucap dandim 

"Kita juga dalam bermedia sosial  kita wajib menyaring dan memfilter setiap hal yang ada di Medsos, ingat banyak budaya-budaya yang wajib kita teladani dan mencintainya sehingga kita dapat menjadi generasi penerus yang berkualitas.,"terangnya 

Siswa-siswi SMA Negeri 3 Palembang wajib berbangga diri karena negara kita mendapatkan kemerdekaan dari hasil perjuangan para pahlawan kita sehingga anak-anak ku semangat dalam menuntut ilmu pengetahuan guna bekal kita di masa yang akan datang.,"ungkapnya 

Sementara itu Kepala Sekolah Drs. Sugiyono, MM mengapresiasi Dandim 0418/Palembang yang telah bersedia menjadi pembina upacara di SMA N 3 Palembang , di jelaskan  Dandim dalam amanatnya berpesan bahwa siswa siswi merupakan generasi penerus bangsa yang mempunyai masa depan yang masih panjang dan untuk itu ayo menggapai cita cita Mulya di masa depan yang lebih cerah.

Dan hal lainnya ia berpesan dalam amanat upacara di SMA Negeri 3 Palembang sebagai generasi muda ayo mengukir prestasi lebih baik dan jangan lupa untuk berdoa dan disiplin  apa yang di cita citakan bisa terkabul dan terlaksana dengan baik.

(MBI)

TNI Palembang # Media Budaya Indonesia.Com

Komentar

0 Komentar