Kapolres Bogor Lakukan Pengaturan Lalu Lintas dan Patroli di Titik Rawan Kemacetan, Antisipasi Arus Balik Lebaran 2025 di Jalur Puncak
- Redaksi
- Senin, 07 April 2025 21:43
- 72 Lihat
- Polri

BOGOR, Media Budaya Indonesia.Com – Untuk mengantisipasi kepadatan arus balik Lebaran 2025, Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., turun langsung ke lapangan pada Senin (7/4/2025). Ia memimpin pengaturan lalu lintas di sejumlah titik rawan kemacetan di wilayah Kabupaten Bogor, khususnya di jalur wisata Puncak yang menjadi salah satu rute utama pemudik kembali ke Jakarta.
Langkah ini merupakan bentuk komitmen Polres Bogor dalam memberikan pelayanan terbaik demi kelancaran dan keamanan perjalanan masyarakat, baik wisatawan maupun pemudik yang melintasi jalur Gadog Puncak.
“Volume kendaraan meningkat signifikan, terutama sejak Sabtu dan Minggu. Kami melihat adanya penumpukan kendaraan di beberapa titik, sehingga perlu dilakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas secara maksimal,” ujar AKBP Rio di sela-sela kegiatan.
Dalam kegiatan ini, Kapolres didampingi oleh jajarannya turut memberikan imbauan kepada pengendara agar tetap berhati-hati, tidak tergesa-gesa, serta menjaga kondisi fisik dan kendaraan demi keselamatan perjalanan. Petugas juga disiagakan di titik-titik pertemuan antara jalur utama dan jalur alternatif guna mengurai potensi kemacetan.
Selain pengaturan lalu lintas, Polres Bogor juga meningkatkan patroli dan pemantauan melalui pos-pos pengamanan yang tersebar di berbagai lokasi strategis. Pemantauan arus lalu lintas dilakukan secara intensif, termasuk melalui CCTV yang terpasang di Pos Pelayanan Gadog sejak pagi hingga malam hari.
“Pengamanan arus balik merupakan bagian penting dari operasi pelayanan masyarakat selama Lebaran. Kami terus berkoordinasi dengan berbagai stakeholder untuk memastikan masyarakat dapat kembali dengan selamat ke tempat tinggal atau tempat kerja masing-masing,” tambah Kapolres.
Dengan berbagai langkah ini, Polres Bogor berharap arus balik Lebaran 2025 dapat berlangsung tertib, lancar, dan aman bagi seluruh pengguna jalan.
(Humas Polres Bogor)