Anggota Satgas Yonif 144/JY Bersinergi Menghadiri Rapat Monitoring Implementasi Kebijakan Pertahanan Negara di Perbatasan
- Redaksi
- Selasa, 08 Maret 2022 23:42
- 71 Lihat
- TNI
Putusibau, Kalbar l Budaya Indonesia - Anggota Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY bersinergi dengan Polri,Kodim 1206/Psb, Forkopimda,dan instansi pemerintah dalam rangka mengahadiri Rapat Monitoring implementasi kebijakan pertahanan negara di Aula DPRD Kecamatan putusibau Utara kabupaten Kapuas Hulu Kalbar.
Ditempat yang sama disampaikan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Letkol Inf Andri Suratman",satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY dalam menjaga perbatasan di wilayah sektor timur Kalimantan barat untuk mencegah semua kegiatan illegal, sabotase, infiltrasi dan mencegah pergeseran dan hilangnya patok batas negara RI-Malaysia serta melaksanakan pemberdayaan pertahanan di sepanjang perbatasan dalam rangka mendukung tugas pokok subsatgasgabpamwiltas darat 121/Abw,serta melaksanakan kegiatan kesehatan bersama Nakes Puskesmas, gotong royong, mendukung ketahanan pangan,dan memberikan materi bela negara kepada siswa- siswi sekolah setingkat SMP dan SMA.
Pelaksanaan tugas Satgas Pamtas di sepanjang Wilayah darat RI Malaysia sektor timur sampai bulan ke sembilan berjalan dengan lancar dan aman", ucapannya. Selasa (08/03/2022).
Dikatakannya Fransiskus Dian, SH. Selaku Bupati Kapuas Hulu",Kami atas nama pemerintah daerah dan seluruh masyarakat kabupaten Kapuas Hulu mengucapkan selamat datang kepada tim Kemenkopolhukam RI di bumi Kapuas Hulu ini, semoga dengan adanya kunjungan kerja ini dapat memberi manfaat dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat.
kunjungan kerja Tim Kemenkopolhukam RI ini saya menghimbau dan mengajak kepada bapak dan ibu seluruh pejabat berkomitmen melaksanakan upaya kebijakan pertahanan negara serta terus mendukung program-program untuk menjaga dan memajukan daerah perbatasan", tegasnya.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan selalu mengedepankan protokol kesehatan.(Pen Yonif 144/JY/Red)