Bantu Tingkatkan Pengetahuan Masyarakat, Kodim 1710/Mimika Berikan Pembinaan Tentang Pengembangan Usaha Peternakan Ayam

  • Redaksi
  • Kamis, 08 Agustus 2024 14:33
  • 141 Lihat
  • TNI

Timika, Media Budaya Indonesia.Com - Sebagai bentuk kepedulian kepada pengembangan ekonomi masyarakat, Kodim 1710/Mimika senantiasa melaksanakan berbagai kegiatan pembinaan kepada masyarakat baik yang bekerjasama dengan instansi lain maupun secara mandiri. Mempedomani pentingnya pengembangan masyarakat, kali ini Kodim 1710/Mimika melaksanakan program bakti kemandirian masyarakat yang dilaksanakan di Kampung Limau Asri SP5, Distrik Iwaka, Kabupaten Mimika, Kamis (08/08/2024).

Kegiatan tersebut difokuskan pada pemberian pengetahuan tentang tata cara pemberian obat-obatan untuk ayam ternak, dimana kegiatan ini diikuti oleh sekitar 10 orang peternak setempat. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Serma Safii yang merupakan Danposramil Iwaka Koramil 1710-03/Kuala Kencana dan didampingi oleh anggota Staf Teritorial.

Kegiatan diawali dengan pemberian teori tentang pengembangan usaha peternakan bagi masyarakat oleh Serma Syafii. Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan praktek tentang pemberian makan, obat dan perawatan ayam bertelur. Dalam kegiatan yang dilaksanakan tersebut, masyarakat yang mengikuti terlihat sangat antusias dengan kegiatan ini dan turut melaksanakan praktek.

Babinsa pun menyampaikan agar masyarakat semangat dan tekun karena ilmu tersebut akan sangat berguna bagi pengembangan ayam ternak di Kabupaten Mimika dan tentunya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat.

(Pen Kodim 1710/Mimika/MBI)

TNI AD Timika # Media Budaya Indonesia.Com

Komentar

0 Komentar