Polres Indramayu Sita Ribuan Liter Miras di Malam Takbir Idul Adha

  • Minggu, 10 Juli 2022 09:43
  • 61 Lihat
  • Polri

INDRAMAYU | Budaya Indonesia - Hasil Kegiatan cipta kondisi malam tabiran idhul adha yang dilakukan Polres Indramayu pada Sabtu (09/07/2022) di beberapa tempat sungguh sangat memprihatinkan. Betapa tidak, malam Takbiran yang seharusnya diisi dengan kegiatan keagamaan tetapi masih ada warga yang akan melakukan kegiatan dengan berpesta miras.

Polres Indramayu berhasil menyita ribuan liter miras berbagai macam, Kapolres Indramayu AKBP Lukman Syarif melalui Kabag Ops Kompol Agta Bhuwana Putra, S.I.K mengatakan," Iya benar pada malam takbir kami Polres Indramayu mendapatkan barang bukti Ciu sebanyak 320 liter, Tuak 300 liter dan miras pabrikan berbagai merk sebanyak 589 botol," katanya.

Agta menambahkan," Modus Operandinya adalah para pelaku menjual minuman keras beralkohol berbagai jenis tanpa ijin di sekitar Kecamatan Tukdana, Kecamatan Jatibarang, Kecamatan Sliyeg, Kecamatan Indramayu, Kecamatan Sindang, Kecamatan Arahan, Kecamatan Anjatan, Kecamatan Patrol dan Kecamatan Haurgeulis
pembeli langsung mendatangi rumah penjual," pungkasnya.

Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Didi Wahyudi mengungkapkan," Pasal atau Undang-Undang yang  dipersangkakan yaitu:
Pasal 204 ayat (1) KUHP jo Perda Kab. Indramayu No. 15 Tahun 2006 Pasal 7 Tentang Larangan Minuman Keras, perubahan atas perda Kab. Indramayu No. 7 tahun 2005 tentang Larangan minuman beralkohol," tutupnya.

Saat ini Polres ini sudah melakukan pendataan dan melakukan Interogasi terhadap pemilik barang bukti.
( Cp )

Komentar

0 Komentar