Panitia Masjid Jami Fisabillilah Gelar Arak-arakan Peserta 43 Khitan Massal 2024

  • Redaksi
  • Minggu, 11 Agustus 2024 22:31
  • 179 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta, Media Budaya Indonesia. Com.- Panitia khitanan Massal ke Tiga. di BKM. Masjid Jami Fisabillilah Jalan Pademangan IV gang 28-29 Rt.01/01.Kelurahan Pademangan Timur kecamatan Pademangan kota administrasi, Kota Jakarta Utara. menggelar arak-arakan anak peserta khitan massal, Minggu (11/09/2024) pagi.

Acara di hadiri H. Santoso anggota DPR RI. Dari partai Demokrad,Suhardiman Lurah Pademangan Timur,H.Sunding ketua masjid, Ustad H. Awaludin. S.pd. M.Pd. pengurus Primago berbagi,H.Sutikno, ketua RW. 04,H.Aslay tokmas,Peltu Juliwan,dari KaposRamil,Serka Bahrun Babinsa, Aiptu Kusno.Aiptu Lukman Kasubsektor, Aiptu. M. Taufik Babinkantibmas,Sukimin kasatpol kelurahan pawai arak-arakan 43.anak yang sudah di khitan pada Hari Sabtu(4/08/2024).menggunakan,kuda Delman di kawal sama Badut,tuyul, kuntilanak, Ondel-ondel,Barongsai, Pencak silat Macan Siliwangi,keliling Kelurahan Pademangan Timur. 

Pawai arak-arakan ini tampak lebih semarak karena diikuti keluarga, teman-teman peserta khitan yang mengiringi menggunakan sepeda motor. Sepanjang perjalanan arak-arakan diiringi musik rebana dan lantunan selawat.

Ketua Panitia Khitan Massal, Drs. H. Yansen Bahwa mengatakan, ini kerja sama BKM. Masjid Jami Fisabillilah dengan Primago Peduli. ada 43 anak dari lingkungan sekitar masjid maupun dari wilayah kecamatan lain ikut khitanan massal. Tiap peserta khitan massal mendapatkan seperangkat pakaian khitan dan uang saku. 

"Pesta khitan massal ini terutama anak yatim piatu dan warga kurang mampu di lingkungan masjid dan sekitarnya di kecamatan Pademangan dan kelurahan Pademangan Timur," jelasnya. Pemberian santunan Arak-arakan ini sebagai syiar Islam, dan menyambut HUT. RI ke 79.agar senantiasa membantu warga yang kurang mampu, baik lewat zakat maupun sedekah melalui masjid. 

Selain itu, sekaligus memberitahukan kepada masyarakat, khususnya donatur agar mengetahui bantuan yang telah diberikan sudah digunakan untuk kepentingan umum. "Arak-arakan ini digelar agar masyarakat umum mengetahui kegiatan khitan massal yang diadakan oleh panitia khitanan Massal masjid Jami Fisabillilah," ujarnya.

Sementara itu, Ketua  Masjid Kami Fisabillilah , KH.Sunding mengatakan, kegiatan khitan massal di Masjid Kami Fisabillilah sebelumnya sudah dua kali ini yang ketiga. yang pernah dilakukan sebelum masa pandemi Covid-19. Kali ini diadakan kembali yang ketiha kalinya dan akan menjadi agenda rutin tiap tahun sekali. "Ini kegiatan khitan massal yang ketiga di Masjid Jami Fisabillilah ini," katanya.

Malam hari sebelum pelaksanaan khitan massal digelar Pengajian dan Khotmil Qur'an di serambi masjid. Pagi harinya dilakukan khitan massal di gedung serbaguna di depan masjid. 

(Sutarno)

Pemkot Jakarta Utara # Media Budaya Indonesia #

Komentar

0 Komentar