Hadiri Peringatan HPN 2023 Dan HUT IWO Kab Bekasi di Kedung Pengawas,Hj.Siti Qomariyah: Ternyata Banyak Anak Yatim Butuh Bantuan

  • Redaksi
  • Minggu, 12 Februari 2023 19:41
  • 58 Lihat
  • Berita Umum

Kabupaten Bekasi I Media Budaya Indinesia.Com - Pengurus DPP Pengajian Al-Hidayah, Hj. Siti Qomariyah, S.Ip., menghadiri acara santunan yatim dan dhuafa dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) sekaligus HUT PD Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Bekasi ke-10, di Kp. Kedaung, Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan, Minggu (12/2/2023).

Hadir pada acara sore hari itu, Ketua IWO Kabupaten Bekasi Dwi Septiaji, Sekjen PWI Kabupaten Bekasi Ade Muksin, Babhinsa Desa Kedung Pengawas Sarjiono, Kasie Pelayanan Desa Kedung Pengawas Rubiyono.

Dalam kesempatan ini, Hj. Siti Qomariyah menyambut baik kegiatan yang diselenggarakan oleh IWO Kabupaten Bekasi. 

"Saya ucapkan terima kasih atas undangannya. Hari ini kita berbagi kebahagiaan kepada yatim dan dhuafa, semoga apa yang diberikan bisa bermanfaat," katanya.

Kegiatan yang turut menampilkan kesenian bela diri pencak silat tersebut, dikatakan Hj. Siti Qomariyah dapat dijadikan sebagai catatan dirinya, bahwa di Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan juga ternyata banyak anak-anak yatim yang membutuhkan bantuan. 

"Kemudian (catatan lainnya) tadi yang tampil dari Sanggar Perla luar biasa. Ini suatu kebanggaan buat orang Bekasi. Saya kira ini (kesenian Sanggar Perla) harus dijaga dan dilestarikan," ucapnya. 

Sementara untuk IWO Kabupaten Bekasi, Hj. Siti Qomariyah mengucapkan selamat atas berlangsungnya acara. 

"Pada hari jadinya yang ke 10 ini, semoga berita-berita yang ditampilkan bisa lebih mendidik, informatif, dan membangun," ujarnya.

Ucapan selamat HUT ke-10 IWO Kabupaten Bekasi juga disampaikan oleh Sekjen PWI Bekasi Raya, Ade Muksin. 

"Selamat kepada IWO. Semoga IWO Kabupaten Bekasi bisa lebih menguatkan kontribusi pers kepada pembangunan bangsa, khususnya Kabupaten Bekasi," ungkapnya. 

Pada HUT ke-10 ini, Ketua IWO Kabupaten Bekasi Dwi Septiaji berharap IWO Kabupaten Bekasi semakin solid kedepannya. "Kegiatan hari ini pun sebagai bukti soliditas kami, dan kepedulian IWO Kabupaten Bekasi kepada masyarakat," pungkasnya.
(Ayu/NK)

Pemkot Bekasi #Media Budaya Indonesia.com.#

Komentar

0 Komentar