Kelurahan Rawa Badak Utara Lombakan Upacara Hari Kemerdekaan Indonesia di Setiap RW

  • Redaksi
  • Sabtu, 13 Agustus 2022 11:16
  • 60 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta Utara l Media Budaya Indonesia  - Kelurahan Rawa Badak Utara menginisiasi Lomba Upacara Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77 Tahun pada setiap Rukun Warga (RW). RW yang diikuti partisipasi warga terbanyak hingga kreasi akan menjadi pemenang.

"Upacara Hari Kemerdekaan akan kita lombakan pada setiap RW. Kita lihat pemenangnya dengan kriteria partisipasi warga, peran warga, dan kreasinya," kata Lurah Rawa Badak Utara, Nani saat ditemui di Jalan Berdikari RW 013 Kelurahan Rawa Badak Utara, Koja, Jakarta Utara, Sabtu (13/8).

Dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan ini pula, diterangkannya setiap RW wajib memasang umbul-umbul kreasi di lingkungannya masing-masing. Aneka lomba pun telah imbau untuk diadakan dengan semangat Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat.

"Alhamdulillah kami pantau setiap pengurus RW sudah mulai mempersiapkan dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77 Tahun. Banyak aneka perlombaan, menghias lingkungan dengan kreasinya masing-masing sampai pada malam puncak acara," tutupnya.(**Red)

Pemkot Jakarta Utara #Media Budaya Indonesia #

Komentar

0 Komentar