Jaga Transparansi Pemilihan Ketua RT Dipilih Secara Langsung Oleh Warga Setempat
- Redaksi
- Minggu, 13 Oktober 2024 22:30
- 94 Lihat
- Berita Umum
Jakarta, Media Budaya Indonesia. Com - Pemilihan Ketua Rukun Tetangga (RT) 009, 010 di lingkungan Rukun Warga ( RW ) 01 Kelurahaan Pegadungan Kecamatan Kalideres Jakarta Barat untuk periode 2024 – 2029 berlangsung layaknya pemilihan umum legislatif dan pemilihan umum presiden. Bahkan, masyarakat siap menagih apabila kepemimpinan ketua RT baru tidak amanah, Minggu (13/10/2024).
Antusiasme warga terlihat sejak sekitar pukul 08.00 Wib, Tatkala puluhan warga antre di TPS. Adapun para petugas TPS, mulai dari panitia hingga saksipun sudah siap melayani warga yang datang untuk memilih ketua RT mereka.
Layaknya proses pencoblosan, warga yang membawa undangan datang kemudian mendaftarkan diri terlebih dahulu untuk mendapatkan kartu suara. Setelah itu mereka menuju bilik suara dan mencoblos salah satu kandidat dari dua kandidat ketua RT yang ada, Serta kemudian kartu suara tersebut dimasukan ke dalam kotak suara yang sudah disediakan dan dijaga oleh petugas.
Dadang Mulyana selaku Ketua Panitia Pemilihan Ketua RT menambahkan, pemilihan ketua RT 009, 010 RW.01 untuk periode 2024 -2029 secara pemilihan langsung merupakan pertama kalinya di lingkungan setempat. Namun bukanlah ajang persaingan, melainkan kebersamaan saling sinergi antar pengurus sehingga tercipta lingkungan yang aman dan tentram , adapun daftar pemilihan tetap di RT.010 RW.01 berjumlah 153 Pemilih, sedangkan daftar pemilih tetap di RT.009 RW.01 Sejumlah 102 Pemilih, untuk persiapan pemilihan ketua RT dibiayai dari dana swadaya masyarakat setempat", ujarnya.
Beliau berharap siapapun yang terpilih nantinya sebagai Ketua RT harus didukung penuh oleh seluruh unsur masyarakat sekitar. “Sebab peran Ketua RT pada akhirnya sangat vital karena mereka merupakan ujung tombak pemerintahan provinsi ,” tandas Dadang Mulyana.
(SFL )