Jelang HUT Bhayangkara Ke-76, Polsek Indramayu Gelar Baksos Bersih – bersih Masjid dan Bagikan Paket Sembako
- Selasa, 14 Juni 2022 15:09
- 63 Lihat
- Polri
INDRAMAYU | Budaya Indonesia - Menjelang HUT Bhayangkara ke -76, Kepolisian Sektor Indamayu jajaran Polres Indramayu Polda Jabar menggelar Bakti Sosial membersihkan Masjid Al Ikhlas di Jl.Samsu Kelurahan Karang Anyar, Kecamat dan Kabupaten Indranayu, Selasa (14/6/2022).
Kapolres Indramayu, AKBP M Lukman Syarif melalui Kapolsek Indramayu, AKP H. Suhendi mengatakan Baksos yang dilaksanakan tersebut masih dalam rangkaian kegiatan menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 76 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2021 mendatang.
Dalam kegiatan tersebut, lanjut AKP H. Suhendi, pihkanya juga memberikan bansos kepada Marbot Masjid Bpk. M.Bunyamin.
Penyerahan bansos/bantuan sosial di berikan langsung oleh Kapolsek Indramayu AKP H.Suhendi.,S.H.,M.H. ,bersama anggota, Trantib Bpk.Tosin, serta Linmas Bpk.Makrup.
“Paket sembako yang dibagikan tersebut berupa berupa Beras, Gula pasir, Teh celup, dan Mie goreng/rebus,” ucap AKP H. Suhendi didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi.
Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menjalin hubungan emosional dan menjaga tali silaturahmi dengan masyarakat, tambah Kapolsek Indramayu, AKP H. Suhendi.
( Cp )