Murid TK Kinderster Antusias Kunjungi Polsek Kelapa Gading, Belajar Langsung Tugas Polisi
- Redaksi
- Senin, 17 Maret 2025 16:20
- 48 Lihat
- Polri

Jakarta Utara, Media Budaya Indonesia.Com – Suasana penuh keceriaan terlihat di Mako Polsek Kelapa Gading pada Senin, 17 Maret 2025. Sebanyak 20 murid TK Sekolah Kinderster, yang berlokasi di Jl. Agung Jaya IV Blok B20, Kecamatan Tanjung Priok, bersama guru dan orang tua mereka, mengunjungi kantor polisi untuk belajar langsung tentang tugas kepolisian.
Dalam kegiatan ini, anak-anak disambut hangat oleh Wakapolsek Kelapa Gading AKP Purwo Widodo, S.H., M.H., serta jajaran kepolisian lainnya. Mereka diperkenalkan dengan berbagai tugas dan tanggung jawab polisi, termasuk penggunaan alat-alat kepolisian dan pentingnya menjaga ketertiban masyarakat.
Kegiatan semakin seru ketika para murid diajak mengenal rambu-rambu lalu lintas. Dengan penuh semangat, mereka mendengarkan penjelasan dari petugas dan ikut serta dalam simulasi kecil tentang keselamatan di jalan raya.
Tak hanya itu, pengalaman tak terlupakan bagi anak-anak adalah saat mereka berkesempatan menaiki kendaraan dinas kepolisian. Dengan didampingi petugas, mereka mencoba naik sepeda motor dan mobil patroli, merasakan langsung bagaimana polisi bertugas di lapangan.
Sebagai bagian dari edukasi keselamatan, polisi juga mengenalkan Hotline 110, layanan kepolisian yang bisa dihubungi masyarakat saat membutuhkan bantuan. Anak-anak dan orang tua diberi pemahaman tentang pentingnya layanan ini dan kapan harus menggunakannya.
Kepala Sekolah Kinderster, Stella Sunjaya, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Polsek Kelapa Gading atas pengalaman berharga yang diberikan kepada para murid. "Kegiatan ini sangat positif. Anak-anak jadi lebih mengenal sosok polisi sebagai sahabat masyarakat, bukan sosok yang menakutkan," ujarnya.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan anak-anak semakin memahami peran polisi dan tumbuh dengan kesadaran tinggi terhadap aturan dan keselamatan di lingkungan sekitar.
(NK)