Ratnawati : Tumbuhkan Semangat R.A Kartini Dimasa Kini

  • Redaksi
  • Kamis, 21 April 2022 15:31
  • 69 Lihat
  • Berita Umum

INDRAMAYU l  Budaya Indonesia -  Ratnawati Kepala Sekolah Luar Biasa ( SLB ) Gandasari 2 berikan bantuan Shodaqoh kepada Mushola Nurjanah serta Masjid Babusallam Desa Bulak, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten indramayu. Pada Kamis ( 21/4/2022 )

Hari lahir Raden Ajeng Kartini yang jatuh pada 21 April, membuat semakin banyak membuka mata bahwa perjuangan perempuan di zaman modern semakin menantang, Tak hanya sekadar seremoni yang dirayakan dengan berkebaya. Lebih jauh daripada itu, Ini merupakan momen untuk membuktikan tentang kegigihan dan keuletan para perempuan dalam memajukan Indonesia. Raden Ajeng Kartini adalah seorang tokoh Jawa dan pahlawan nasional Indonesia yang dikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan pribumi.

Berawal dari rasa prihatin dan kepedulian yang tinggi, Ratnawati Kepala Sekolah Luar Biasa ( SLB ) Gandasari 2 yang berkedudukan di Desa. Bulak, kecamatan. Jatibarang, Kabupaten. Indramayu telah menampung puluhan siswa. Hal tersebut ia lakukan semata-mata prihatin melihat kaum disabilitas terabaikan. Mereka kerap tak mampu merasakan hak yang sama layaknya warga-warga lain.

Ratnawati menuturkan, Menjadi Kartini masa kini mesti dilakukan semua perempuan. Bukan dengan cara seperti zaman R.A Kartini, melainkan bagaimana berjuang, memberdayakan diri sendiri, berkontribusi bagi keluarga maupun masyarakat di sekitarnya.

" Dulu Ibu Kartini berjuang dari sisi pendidikan. Tapi Kartini sekarang, harus berdaya untuk diri sendiri, memberdayakan orang di sekelilingnya, anak, saudara, tetangga, agar bisa mandiri. Kartini masa kini harus bisa berkontribusi bagi masyarakat,”Ucapnya

" Sebagai bentuk peringatan hari Kartini, saya bersama perempuan perempuan lainnya memberikan bantuan Shodaqoh
kepada majelis mushola dan masjid yang ada di desa bulak." Imbuhnya

Suparmini selaku perwakilan penerima bantuan menuturkan " Kami ucapkan terima kasih kepada Ibu Ratna yang telah memberikan bantuan, Bantuan ini akan kami pergunakan sebaik baiknya." Tuturnya
( Cp )

Komentar

0 Komentar