Warga Kalibaru Cilincing Adakan Diskusi Terkait Kenakalan Remaja di Wilayah Kelurahan Kalibaru Cilincing Jakarta Utara

  • Redaksi
  • Sabtu, 21 Mei 2022 11:22
  • 22 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta Utara l Budaya Indonesia - Silaturahmi antar warga Kelurahan Kalibaru Cilincing Kecamatan Cilincing Jakarta Utara  membahas terkait kenakalan remaja di wilayah Kalibaru Cilincing.

Forum diskusi ini dihadiri Pengurus RW. 06 H. Abdul Karim, Pengurus RT. 01- RT 012 serta LMK RW 06 Abdul Magit, FKDM RW.06 Suwarno, Danton RW.06 Soni Casmari, Pengurus Masjid Baitul Mukminin H.Memet, Tokoh masyarakat RW.06. Kegiatan diskusi dilaksanakan ruang serba guna Masjid Baitul Mukminin pada hari Jumat (20/5).

Sering terjadi tawuran diwilayah Kalibaru Cilincing yang dilakukan remaja belia dan mencegahnya peredaran narkoba dilingkungan wilayah Kelurahan Kalibaru untuk mengantisipasinya warga masyarakat Kalibaru Cilincing adakan musyawarah diskusi bersama stakeholder yang ada di lingkungan wilayah untuk mengamankan wilayahnya terutama tawuran remaja dan peredaran narkoba.

H. Abdul Karim selaku Ketua RW. 06 Kelurahan Kalibaru berpesan kepada seluruh para Ketua RT bisa bersinergi dalam keamanan wilayah khususnya narkoba, tawuran remaja.

" Kami akan berkordinasi dengan aparat kepolisian setempat untuk menindak tegas masalah narkoba dan tawuran," katanya.

Kegiatan diskusi diakhiri dengan acara ramah tamah sekaligus silaturahmi sesama warga masyarakat Kalibaru momen yang tepat sehabis Hari Raya Idul Fitri 1443 H. (*Buhari)

Pemkot Jakarta Utara #Media Budaya Indonesia #

Komentar

0 Komentar