Propam Polres Indramayu Lakukan Pengecekan Kesiapsiagaan Penjagaan Mako dan Sikap Tampang Personil Polsek Pasekan

  • Kamis, 21 Juli 2022 13:42
  • 65 Lihat
  • Polri

Indramayu | Budaya Indonesia - Kasi Propam Polres Indramayu, Iptu Enjang didampingi Kanit Paminal Polres Indramayu, Aiptu Kadi dan Kapolsek Pasekan, Iptu Sunaryo melaksanakan pengecekan kesiapsiagaan penjagaan Mako dan sikap tampang personil Polsek Pasekan, bertempat di Mako Polsek Pasekan, Kabupaten Indramayu, Kamis (21/7/2022).

Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Pasekan, Iptu Sunaryo mengatakan, untuk menuju Polri yang Presisi dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, Personil Polri harus siap diri dan tertib sebelum melakukan tugasnya sebagai pelindung pengayom dan pelayan kepada masyarakat.

Kegiatan seperti ini rutin di lakukan, hal ini bertujuan untuk menjaga ketertiban dan kerapian anggota di lapangan pada saat memberikan pelayanan kepada masyarakat, dimana seorang anggota Polri harus dapat menjaga marwah serta kewibawaan sebagai anggota Polri.

Disampaikan Kapolsek, dalam kesempatan tersebut Kasi Propam Polres Indramayu dan Kanit Paminal melakukan pengecekan kelengkapan ruangan penjagaan dan rungan Kanit Provos Polsek Pasekan. 

“Untuk Gaktiplin meliputi kelengkapan pribadi, sikap tampang dan Senpi,” tambah Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek juga menekankan kepada personil bahwa menjaga penampilan serta melengkapi seragam kepolisian yang sehari hari kita gunakan sangat di perlukan, guna menciptakan citra baik di lingkungan masyarakat terutama para personil Bhabinkamtibmas. Ujar Kapolsek Iptu Sunaryo.
( Cp )

Komentar

0 Komentar