SINERGIS TNI-POLRI DALAM MEMPERKUAT SISTEM KEAMANAN DI TENGAH MASYARAKAT

  • Redaksi
  • Rabu, 21 Agustus 2024 13:54
  • 167 Lihat
  • Polri

Bekasi Kota, Media Budaya Indonesia.Com - Sinergisitas antara unsur Polri dan TNI kembali terlaksana di lapangan demi terciptanya sistem keamanan yang kuat di tengah masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu, 21 Agustus 2024 pukul 10:00 WIB di kampung Bojongsari, Kelurahan Jatisari, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi.

Aktivitas bersama tersebut diikuti oleh AIPDA Mustapa Siregar, S.H selaku Bhabinkamtibmas Jatisari bersama Serda Wahyudi selaku Babinsa 3 Jatisari. Mereka melakukan kunjungan rutin dengan mengadakan dialog bersama Bapak Rozak selaku Ketua RT 02 RW 01 di kediamannya. 

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas dan Babinsa secara bersama-sama memberikan arahan dan himbauan kepada masyarakat setempat khususnya Bapak RT agar lebih giat menjalankan fungsi jabatannya dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Selain itu juga membina komunikasi yang harmonis dengan warga.

Kegiatan pendekatan masyarakat oleh TNI dan Polri ini penting dilakukan untuk memperkuat sistem keamanan dan kondusifitas lingkungan. Terselenggaranya sinergitas bilateral tersebut berlangsung lancar dan situasi tetap terkendali.

( Humas Polres Metro Bekasi Kota /MBI)

Polres Metro Bekasi Kota # Polda Metro Jaya # Media Budaya Indonesia.Com

Komentar

0 Komentar