Ramah Tamah dan Sinergitas Kepala UPRS ll Dengan Komponen Pemerintah Wilayah Jakut beserta Warga Rusunawa Marunda

  • Redaksi
  • Kamis, 23 Juni 2022 18:16
  • 64 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta  Utara l  Media Budaya Indonesia  - Sehubungan dengan adanya pelantikan pejabat di lingkungan pemerintah DKI Jakarta beberapa waktu yang lalu, hingga dilaksanakan serah terima jabatan Kepala unit pengelola rumah susun Marunda, Kecamatan Cilincing, pada Kamis (23/6/2022).

Pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan ini adalah Ir. Ageng Darmintono,M.sc, M.si  selaku pejabat UPRS lama kepada Drs. uye Yayat dimuati, M.si, selaku pejabat UPRS yang baru.

Bertempat di Aula Masjid Al Hijrah Rusun Marunda Acara Sertijab digelar dengan penuh rasa kekeluargaan, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, serta dihadiri oleh beberapa elemen masyarakat Rusunawa Marunda.

Kegiatan yang dihadiri oleh unsur tiga pilar dan tokoh masyarakat serta turut hadir dalam kesempatan tersebut Camat Cilincing Yang diwakilkan oleh Willy hardiana selaku Kesra Kecamatan Cilincing.

Ir.Ageng Darmintono, M.sc M.si, penyampaian dalam pidatonya, "Baru kali ini Sertijab dilaksanakan dengan begitu megah, bukan megah dalam artian panggungnya namun megah karna baru kali ini pelaksanaan Sertijab dihadiri oleh seluruh elemen masyarakat serta pilar yang ada di institusi turut hadir, ini semuanya merupakan tokoh tokoh masyarakat yang merupakan aset warga yang ada dirusun Marunda dan sekitarnya, dan isya Allah dengan tergantinya kepala UPRS yang baru dapat membangun sinergitas yang baik untuk membangun kawasan Rusun Marunda khususnya dan Kelurahan Marunda pada umumnya, hingga dapat tercipta sebuah kawasan yang sesuai dengan visi dan misi Gubernur DKI Jakarta, maju kotanya sejahtera warganya," paparnya.

Dalam kesempatan yang sama Drs. Uye Yayat Dimuati, M.si, selaku Kepala Unit Pengelola Rusun Marunda yang baru menyampaikan,"Namun, di atas itu semua, ada hal lain yang tidak kalah penting yaitu penyediaan kualitas sumber daya manusia (SDM) dalam pelayanan. Kunci dari kontribusi kita terhadap pembangunan dan pemgembangan juga daya saing adalah melalui sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas,” ulas Uye lagi.

“Apapun yang di canangkan, diprogramkan dan disampaikan oleh pengurus atau pengelola UPRS II Rusunawa Marunda dapat terealisasi serta mampu dapat di implementasikan demi kesejahteraan bersama,” pungkasnya. (*Rici K)

Pemkot Jakarta Utara #Media Budaya Indonesia #

Komentar

0 Komentar