Anak - Anak Paud Di Papua Sangat Senang, Bukti Kedekatan Satgas Pamtas Yonif 711/Rks

  • Redaksi
  • Selasa, 23 Agustus 2022 13:08
  • 77 Lihat
  • TNI

Papua l Media Budaya Indonesia  - Keceriaan dan kebahagiaan bersama anak-anak terjalin di perbatasan, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Brigif 22/OM Pos Kotis mengajak anak-anak PAUD Irene bermain dan belajar bersama di Kampung Skouw Sae, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Senin (22/08/2022). 

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks, Letkol Inf Mutakbir dalam keterangannya. 

Dansatgas mengatakan disela-sela melaksanakan pengamanan perbatasan negara,  Prajurit Satgas TNI juga membantu proses belajar mengajar di Paud Irene Perbatasan Skouw.

"Tujuan kegiatan ini dilakukan oleh anggota Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks untuk mempererat hubungan antara anggota TNI dengan anak-anak dan masyarakat di wilayah perbatasan. Ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami untuk ikut serta membantu pemerintah setempat dalam memajukan dunia pendidikan di wilayah perbatasan RI-PNG,” tutur Dansatgas

"Terlihat sederhana, namun hal tersebut sangatlah penting. Itu artinya keberadaan kita diterima ditengah – tengah mereka, kebahagiaan mereka juga menjadi kebahagiaan bagi kita," tambah Dansatgas.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Pasiter Satgas Pamtas Yonif 711/Rks Letda Inf Stanly Andaria beserta 10 anggota lainnya. 

Pada kesempatan itu, Pasiter menyampaikan pola yang diterapkan para prajurit Yonif 711/Rks dengan metode bermain sambil belajar agar materi yang diberikan bisa sampai kepada anak–anak dengan lebih efektif, karena dengan diajak bermain maka mereka akan merasa santai dan senang sehingga apa yang diberikan akan lebih mudah dicerna dan ditangkap.

"Kita lihat anak-anak bercanda sambil belajar serta bermain dengan anggota Satgas, ini suatu bentuk wujud kecintaan dan perhatian TNI kepada anak-anak. Dengan kegiatan ini diharapkan bisa menjadi contoh bahwa prajurit TNI adalah sosok yang ramah dan bisa menjadi sahabat bagi anak-anak,” kata Pasiter. 

“Untuk lebih memeriahkan suasana kami juga membagikan buku tulis dan tas sekolah kepada anak-anak,” tutupnya.

Antusias anak-anak sangat luar biasa, bercanda gurau bermain bersama TNI.

Bapak Yeret (31) selaku Kepala Sekolah Paud Irene Perbatasan Skouw mengungkapkan merasa senang dan bangga ketika anggota Pos Kotis yang dipimpin langsung oleh Pasiter Letda Inf Stanly Andaria berkunjung ke Paud dengan membawa buku dan tas sekolah yang akan dibagikan kepada anak-anak di Paud.

“Terima kasih Bapak TNI, dan berharap semoga selama bertugas di wilayah perbatasan Papua Pos Kotis. Sering berkunjung ke Paud ya Pak,” ungkap Yeret.

Sementara itu Kartini (27) salah satu  guru di Paud Irene mengungkapkan bahwa masyarakat sangat senang dengan keberadaan Pos TNI Kotis Satgas Pamtas Yonif 711/Rks yang sering membantu warga Kampung Skouw Sae baik dalam bidang kesehatan, pertanian, keagamaan maupun pendidikan.

“Kami warga disini sangat senang dengan adanya Pos TNI , karena selain menjaga perbatasan juga sering membantu kami warga Kampung Skouw Sae,” ucapnya.

“Seperti yang dilakukan saat ini, datang dengan membagikan buku dan tas sekolah agar anak-anak kami lebih bersemangat lagi untuk belajar” imbuh Kartini. 

Kejutanpun diberikan anak-anak dengan serentak mengucapkan terima kasih

“Terima kasih om tentara kami sangat senang telah belajar dan bermain bersama om tentara dan juga memberikan kami buku tulis dan tas sekolah, '' kami mau jadi tentara om,tentara baik-baik ,” ucap serentak anak-anak dengan keceriaan.(Pen Yonif 711/Rks/*Red)

TNI AD # Media Budaya Indonesia #

Komentar

0 Komentar