DWP Jakarta Utara Adakan Gebyar Bazar Kemerdekaan

  • Redaksi
  • Rabu, 24 Agustus 2022 15:25
  • 64 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta Utara l Media Budaya Indonesia  - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Administrasi Jakarta Utara mengadakan kegiatan Gebyar Bazar Kemerdekaan yang diramaikan dengan aneka lomba fashion show, mewarnai, tarian nusantara, paduan suara, dan bazar produk unggulan UMKM. Event tersebut berlangsung mulai tanggal 24-26 Agustus 2022 di Lobi Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara. 

"Gebyar Bazar Kemerdekaan merupakan salah satu program kerja DWP Kota Administrasi Jakarta Utara bidang ekonomi yang dalam pelaksanaannya berkolaborasi dengan sejumlah UKPD terkait. Untuk lomba fashion show busana nusantara dan mewarnai juga melibatkan ratusan anak-anak PAUD dan TK di Jakarta Utara," jelas Ketua DWP Kota Administrasi Jakarta Utara, Yenny Nursanti saat pembukaan Gebyar Bazar Kemerdekaan, Rabu (24/8). 

Sesuai dengan tema kegiatan yaitu Meningkatkan Ketahanan Ekonomi Keluarga, jajaran DWP Kota Administrasi Jakarta Utara telah menyatukan komitmen untuk terus berupaya dalam menumbuhkan semangat berwirausaha. "Mari kita manfaatkan momen ini untuk membantu para pelaku UMKM Jakarta Utara yang berkesempatan mengisi bazar selama tiga hari," imbau Yenny. 

Gerakan DWP Kota Administrasi Jakarta Utara untuk meningkatkan ketahanan ekonomi keluarga sekaligus berkontribusi dalam perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-77 mendapatkan apresiasi dari Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim yang juga bertindak sebagai Penasehat DWP Kota Administrasi Jakarta Utara. 

"DWP Kota Administrasi Jakarta Utara mengadakan bazar supaya UMKM bisa terangkat dan produk yang dihasilkan bisa dikenalkan masyarakat luas, maju, dan bisa menambah lapangan pekerjaan. Ini suatu hal yang luar biasa dimana semua anggota dapat berpartisipasi dalam kegiatan ini karena kerjasama yang baik akan membuahkan hasil yang baik pula," ungkap Ali Maulana Hakim didampingi Asisten Pemerintahan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Iyan Sopian Hadi dan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman.(**Red)

Pemkot Jakarta Utara #Media Budaya Indonesia #

Komentar

0 Komentar