Wujudkan Lingkungan Kerja Sehat, Polsek Pademangan Gelar Apel Olahraga dan Kurve

  • Redaksi
  • Sabtu, 26 April 2025 21:00
  • 44 Lihat
  • Polri

Jakarta Media Budaya Indonesia.Com – Polsek Pademangan terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga kedisiplinan internal melalui pelaksanaan apel olahraga pagi yang dilanjutkan dengan kurve kebersihan serta pengecekan tahanan di Mapolsek Pademangan, Jumat (25/4/2025) Pagi.

Apel yang dimulai pukul 08.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Kanit Samapta, Iptu Mansur, S.H., dan diikuti oleh para Kanit, Kapospol, serta personel dengan total kehadiran sebanyak 35 orang.

Dalam arahannya, Iptu Mansur menekankan pentingnya menjaga kesehatan, kebersamaan, dan kedisiplinan sebagai budaya kerja sehari-hari. Ia juga meminta seluruh Kanit dan Kapospol untuk memastikan seluruh anggota mengikuti apel pagi sebagai bagian dari standar operasional pelayanan publik.

Usai apel, kegiatan dilanjutkan dengan kurve kebersihan lingkungan Mapolsek. Anggota dibagi menjadi dua tim, di mana Unit Binmas dan Patroli membersihkan sisi kanan Polsek, sementara Unit Reskrim dan Intel membersihkan sisi kiri. Hal ini dilakukan guna menjaga kenyamanan dan kebersihan lingkungan kerja.

Selain itu, dalam rangka meningkatkan pelayanan publik dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Polsek Pademangan juga melaksanakan kegiatan “Jumat Berkah” dan “Subuh Keliling” di RT 04/03 Kelurahan Pademangan Barat, yang melibatkan personel piket dengan semangat kebersamaan dan tanggung jawab.

Kapolsek Pademangan, Kompol Immanuel Sinaga, S.H., S.I.K., M.H., menegaskan bahwa kegiatan rutin seperti ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Pademangan untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

(NK)

Polsek Pademangan # Polres Metro Jakut # Polda Metro Jaya # Media Budaya Indonesia.Com#InfoCyber.Id

Komentar

0 Komentar