Kemeriahan Senam Pagi Primadona Jakarta Utara

  • Redaksi
  • Jumat, 26 Mei 2023 12:34
  • 64 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta Utara I Media Budaya Indonesia.Com  - Berbagai acara menarik seperti senam bugar, lomba senam cerdik, pemeriksaan kesehatan, bazar JakPreneur, sedekah mijel, hiburan musik, dan pembagian hadiah doorprize turut meramaikan kegiatan Senam Pagi Primadona yang dilaksanakan di Halaman Plaza Barat, Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Jumat (26/5). 

"Senam Pagi Primadona kali ini terasa berbeda karena secara bergiliran semua UKPD ikut terlibat dan bertugas sebagai penyelenggara kegiatan. Untuk itu, saya apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dan mendukung terlaksananya kegiatan ini," jelas Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim didampingi Wakil Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Juaini. 

Selain meningkatkan kebugaran tubuh, pelaksanaan kegiatan Senam Pagi Primadona juga menjadi wadah perekat silaturahmi di lingkungan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara, Forkopimko Jakarta Utara, komponen masyarakat Jakarta Utara, dan unsur lainnya. 

"Hari ini, unsur Forkopimko Jakarta Utara lengkap hadir dan alhamdulillah Panglima KOLINLAMIL Laksamana Muda TNI Edwin bersama jajaran juga turut hadir dalam pelaksanaan kegiatan Senam Pagi Primadona kali ini," ungkap Ali Mualana Hakim. 

Pada kesempatan itu, Panglima KOLINLAMIL Laksamana Muda TNI Edwin juga memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan kegiatan Senam Pagi Primadona yang menjadi salah satu program unggulan dari jajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara. 

"Senam Pagi Primadona merupakan suatu kegiatan yang sangat baik di wilayah Jakarta Utara. Kebersamaan ini yang membuat kita semakin kuat. Mari kita bangun Jakarta Utara ini agar semakin hari semakin baik," ujar Laksamana Muda TNI Edwin. (Febry)

Pemkot Jakut #DKI Jakarta #Media Budaya Indonesia.com.#

Komentar

0 Komentar