Kunjungan Kerja, Kapolres Metro Bekasi Kota Ke Polsek Pondok Gede Canangkan Slogan, Polres Metro Bekasi Kota Kita AMAN
- Redaksi
- Kamis, 27 Januari 2022 19:08
- 101 Lihat
- Polri
BEKASI l Budaya Indonesia - Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki melaksanakan kunjungan kerja ke Polsek Pondokgede dalam Silahturahmi sekaligus perkenalan kepada anggota Polsek Pondokgede bertempat di Aula Mapolsek Pondokgede jalan Raya Jatiwaringin No.108, RT.001/RW.001, Jatiwaringin, Kec. Pondokgede, Kota Bekasi, Kamis (27/1/2022).
Kunjungan Kapolres yang didampingi Wakapolres AKBP Rama Samtama Putra dan PJU Polres Metro Bekasi Kota juga dalam rangka memberikan arahan dan motivasi untuk meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat sesuai dengan Slogan Polres Metro Bekasi Kota Kita AMAN (Antisipasi, Modern, Akuntabel, Nurani).
Kedatangan Kapolres diterima oleh Kapolsek Pondokgede Kompol Puji Hardi, Wakapolsek, para Kanit, Panit, kasie, dan Anggota Polsek Pondokgede dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kompol Erna Ruswing Andari dalam keterangannya setelah mendampingi kegiatan kunjungan Kapolres mengatakan kegiatan ini dalam Silahturahmi dan perkenalan Kapolres kepada jajaran Polsek Pondokgede serta dalam rangka memberikan arahan, pembinaan dan motivasi untuk meningkatkan kinerja Polsek Pondokgede sesuai dengan slogan Polres Metro Bekasi Kota Kita AMAN (Antisipasi, Modern, Akuntabel, Nurani).
"Kapolres menekankan kepada anggota dalam melaksanakan kegiatan tugas polri sesuai dengan SOP masing-masing fungsi berdasarkan 16 program prioritas Kapolri yang di transformasi menjadi 4 (Empat) meliputi transformasi organisasi, transformasi operasional, transformasi pelayanan publik, transformasi pengawasan," kata Kasie Humas.
Selanjutnya, dari transformasi Polri itu ada 4 komitmen moral untuk anggota Polres Metro Bekasi kota yakni Komitmen Disiplin, Komitmen keterbukaan, Komitmen Loyalitas dan Komitmen Ikhlas.
"Sesuai 4 komitmen tersebut bapak Kapolres juga mencanangkan slogan Polres Metro Bekasi Kota Kita AMAN (Antisipasi, Modern, Akuntabel, Nurani) untuk dilaksanakan Anggota Polres Metro Bekasi Kota," tutup Erna.
Selama berlangsungnya pelaksanan tetap menerapkan Protokol Kesehatan serta berlangsung aman dan tertib. (Roslinda K)