Asekbang Jakarta Utara Buka Festival Bakul Jakarta Untuk Promosikan Pariwisata dan Bangkitkan UMKM

  • Redaksi
  • Sabtu, 27 Agustus 2022 18:36
  • 69 Lihat
  • Pariwisata

Jakarta Utara l Media Budaya Indonesia  - Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman membuka Festival Barista dan Kuliner (Bakul) Jakarta di Mall Artha Gading, Sabtu (27/8). Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mempromosikan pariwisata dan membangkitkan kembali UMKM Jakarta Utara yang sempat terdampak akibat pandemi COVID-19.

"Kami (Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara) mengucapkan terimakasih kepada Sudin Pariwisata dan
Ekonomi Kreatif Kota Administrasi Jakarta Utara dan juga kepada Mall Artha Gading yang dapat memfasilitasi, sehingga acara ini dapat terselenggara dengan baik. Semoga kolaborasi yang baik ini dapat mewujudkan Jakarta yang maju kotanya dan bahagia warganya," kata Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman. 

Wawan menambahkan Festival Barista dan Kuliner (Bakul) Jakarta merupakan ajang promosi wisata kuliner yang mempunyai daya tarik yang luar biasa bagi wisatawan. 
"Kuliner tidak hanya berkontribusi untuk pariwisata, tapi juga meningkatkan ekonomi kreatif dan ketenagakerjaan di masyarakat.
Kami (Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara) sangat berbahagia acara Festival Bakul Jakarta ini
dapat terselenggara dengan baik. Acara ini merupakan salah
satu upaya untuk mempromosikan pariwisata sekaligus membangkitkan kembali UMKM yang sempat terdampak akibat pandemi COVID-19," ungkapnya. 

Wawan juga mengucapkan selamat kepada para peserta yang mengikuti lomba kuliner memasak Oblok Bebek Khas Betawi dan Lomba Barista pada Festival Bakul Jakarta.
"Selamat berkreasi dengan sebaik baiknya, semoga memberikan motivasi untuk terus berkarya dan tetap semangat. Kepada masyarakat Jakarta Utara, semoga dapat memanfaatkan sebaik-baiknya momen Festival Bakul Jakarta ini untuk dapat menyicipi masakan dari Jakarta Utara dan juga nusantara," tuturnya. 

Untuk diketahui, Festival Bakul Jakarta ini akan berlangsung selama dua hari, yakni hari Sabtu (27/8) dan hari Minggu (28/8) di Mall Artha Gading. Hadir bersama Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman adalah Kasudin Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Jakarta Utara, Wiwik Satriani, Danpuspom TNI, Laksda Nazali Lempo, dan pimpinan Mall Artha Gading, Johan. (NK)

Pemkot Jakarta Utara #Media Budaya Indonesia #

Komentar

0 Komentar