Kapolsek Bekasi Barat Jenguk Warga Lansia Sakit, Wujud Kepedulian Polri
- Redaksi
- Rabu, 28 Januari 2026 12:46
- 39 Lihat
- Polri
Kota Bekasi, Media Budaya Indonesia. Com -Sebagai wujud empati dan kepedulian terhadap masyarakat, Kapolsek Bekasi Barat AKP Dr. H. Wahyudi, SH., MH., bersama Kasi Humas dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Kranji mengunjungi seorang warga lanjut usia yang sedang sakit di kediamannya, berlokasi di Kampung Lapangan Banteng RW 011, Kelurahan Kranji Bekasi Barat. (28/1/2026).
Dalam kunjungan tersebut, Kapolsek Bekasi Barat menyampaikan doa dan dukungan moril agar warga yang sakit diberikan kesembuhan serta kesehatan. Selain itu, Kapolsek juga menyerahkan tali asih berupa paket sembako sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Polri terhadap warga yang membutuhkan.
AKP Dr. H. Wahyudi menegaskan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Bekasi Barat untuk selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga dalam membangun hubungan kemanusiaan yang harmonis," ujarnya.
Melalui kegiatan berbagi berkah ini, diharapkan dapat meringankan beban warga serta mempererat tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat di wilayah hukum Polsek Bekasi Barat.
(Humas Polsek Bekasi Barat)