Monitoring Kegiatan Penyaluran Bantuan Pangan di Kelurahan Ciketing Udik
- Redaksi
- Rabu, 29 Mei 2024 15:33
- 101 Lihat
- Polri
Bekasi Kota, Media Budaya Indonesia.Com - Bhabinkamtibmas Kelurahan Ciketing Udik Aipda Hendro Suwito SH beserta Babinsa Kelurahan Ciketing Udik Serka Zona Sipayung melakukan monitoring kegiatan penyaluran bantuan pangan di wilayah Kelurahan Ciketing Udik.
Kegiatan ini berlangsung di Gedung LPM Kelurahan Ciketing Udik yang beralamat di Komplek Kelurahan Ciketing Udik Jl. Pangkalan 5, RT. 01 RW. 03, Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi. Rabu(29/5/2024).
Dalam kegiatan ini, setiap warga menerima 1 karung beras dengan berat 10 kg. Total warga yang menerima bantuan pangan adalah 1.063 orang. Secara keseluruhan, penyaluran bantuan pangan ini berjalan dengan tertib dan terkendali dengan aman.
Kegiatan monitoring ini melibatkan 10 orang dari tim Linmas untuk membantu kelancaran proses distribusi.
(MBI)