Ngenes Banget !!! Akses Penghubung 3 Desa Wilayah Tarumajaya Babelan Kondisinya Rusak Parah
- Redaksi
- Rabu, 29 Juni 2022 16:35
- 88 Lihat
- Berita Umum
Kabupaten Bekasi l Media Budaya Indonesia - Sepanjang 2.600 M, akses jalan utama yang menghubungkan 3 desa 2 kecamatan, yang terletak di Desa Samudrajaya Kecamatan Tarumajaya, dan Desa Buni Bhakti serta Desa Huripjaya Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi kondisinya sangat mengenaskan, Rabu (29/6/2022).
Pasalnya jalan yang harusnya sudah mendapatkan prioritas perbaikan yang dianggarkan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) , hanya terealisasi sepanjang 1.100 M. Sisanya sepanjang 1.500 M, kondisinya masih rusak parah.
Dalam kesempatan ini, Kepala Desa Samudrajaya, Ibnu Hajar, HS mengatakan bahwa, "sebenarnya program ini merupakan program lama yang belum kunjung juga direalisasikan.Saat itu Pak Eka Supriatatmaja turun langsung untuk kunjungan ke lokasi tersebut. Itu mulai dari Kampung Krangkeng, Kampung Buni Baru dan Kampung Sambilangan. Dan gerbangnya adalah Desa Samudrajaya," terang Ibnu.
" Akses jalan rusak tersebut, kata Ibnu melintasi tiga desa. Yaitu meliputi Samudrajaya, BuniBhakti, dan Huripjaya. Dari sepanjang 2600 m, yang sudah dibeton yaitu sepanjang 1100. Masih ada 1500 m lagi yang belum direalisasikan. Dan kami masih menunggu proses kelanjutannya," tuturnya.
"Kami mohon kepada dinas terkait untuk segera direalisasikan, karena dibelakang sana ada eka wisata. Tempat dimana banyak dikunjungi oleh warga Bekasi dan warga Jakarta. Karena ini dimasukkan pada jalur utama, yaitu jalur yang akan menghubungkan jalan antar kecamatan ke jalan kabupaten, " lanjut Kades Samudrajaya.
"Eka wisata tersebut adalah Sungai Rindu dan Sungai Jungkem. Yang wilayahnya berada di Kecamatan Tarumajaya dan Babelan," tuturnya.
Selain itu, banyaknya laporan warga masyarakat yang mengeluhkan terkait kondisi jalan tersebut, bukan hanya sekarang saja bahkan sudah dua tahun belakangan ini.
" Emangnya kapan jalan mau dibenerin ,pak? Kalau masih begini ajah kan bahaya. Apalagi kalau turun hujan, jalan becek, belok, jalanan ketutup aer ujan, , gak kiatan yang mana yang berlobang yang mana yang enggak. Susah mao milih jalan yang mana, semuanya rusak. Warga kalau melintas di jalan ini banyak yang jatoh pak, " kata salah satu warga dengan khas bahasanya saat melintas dijalan tersebut kepada awak media.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kades Samudrajaya, "Hal yang mereka (warga.red) keluhkan ini sangat luar biasa. Karena rusaknya jalan secara bergelombang dan sangat parah. Berdampak pula terhadap kesehatan. Terutama pada ibu-ibu hamil yang sering mondar-mandir dijalan yg rusak itu. Kalau kata orang kampung mah bisa keguguran dah, " sambung kades sedikit ngebodor seraya mengikuti logat warganya saat itu.
"Harapan kami agar ditahun ini tetap juga dianggarkan melalui anggaran perubahan, agar segera direalisasikan ini jalan. Karena akses Ini sangat mendukung perekonomian warga. Terutama warga kecamatan Tarumajaya dan Babelan," pungkas Kades Ibnu. (Ayu)