Tembok Roboh Memakan Korban di Sekolah MTS Negeri 19 Pondok Labu Jakarta Selatan

  • Redaksi
  • Jumat, 07 Oktober 2022 09:30
  • 198 Lihat
  • Bencana

Jakarta Selatan l Media Budaya Indonesia - Peristiwa tembok roboh di MTS Negeri 19 Pondok Labu Jakarta Selatan sekitar pukul 14.00 WIB hari Kamis (6/10), hujan mulai turun sekitar 20 menitan air mulai naik dilapangan utama sekolahan.

Ketika air sudah mulai masuk kelapangan ada siswa yang bermain dilapangan sempat dilarang oleh guru, siswa diinstruksikan menuju ke kelas masing - masing dan mereka lari menuju ruang kelas.

Diantara sekian siswa itu ternyata masih ada murid yang tetap bermain - main air termasuk main air di atas panggung.

Ketika mereka sedang asik main diatas panggung tiba - tiba tembok pembatas sekolah roboh dan menimpa tembok panggung yang menyebabkan anak - anak yang sedang bermain diatas panggung tertimpa dari 4 Siswa, 3 Siswa wafat dan 2 dirawat.
" Nama siswa yang meninggal - Dicka Shafa Ghifari Kelas 8.2 - Dendis Al Latif Kelas 8.2 - M. Adnan Efendi Kelas 8.3 Korban yang dirawat : Adisya Dafa Al Lutfi Kelas 8.2 - Nabila Ika Fatimah Kelas 9.1. (*Red)

Pemkot Jakarta Selatan # Media Budaya Indonesia#

Komentar

0 Komentar