Sepekan Ke Depan, Jejen Sujana Jalani Tes Calon PPSU Kelurahan Rawa Badak Selatan

  • Redaksi
  • Selasa, 08 Maret 2022 14:33
  • 70 Lihat
  • Berita Umum

Jakarta Utara l Budaya Indonesia  - Kelurahan Rawa Badak Selatan (RBS), Koja, Jakarta Utara memastikan Jejen Sujana (43) tengah menjalani serangkaian tes  sebagai calon petugas Penanganan Prasarana dan Prasarana Umum (PPSU). 

Serangkaian tes tersebut menindaklanjuti berkas lamaran yang disampaikannya pada Senin (7/3) kemarin.

"Saat ini Jejen Sujana sedang menjalani tes-tes calon petugas PPSU," kata Lurah Rawa Badak Selatan, Suhaena saat dikonfirmasi, Selasa (8/3).

Dia menerangkan tes yang dijalani Jejen Sujana yakni tes tertulis, praktek, dan wawancara. Jejen Sujana harus menorehkan hasil kolektif ketiga tes tersebut senilai 76 sesuai dengan hasil rata-rata calon PPSU Kelurahan Rawa Badak Selatan lainnya.

"Hasil tes ini tentunya kami ingin melihat kualitas dari setiap calon PPSU kami. Dia (Jejen Sujana) akan menjalani tes selama lima hari ke depan," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, Jejen Sujana mengucap syukur atas diberinya kesempatan bergabung menjadi petugas PPSU Kelurahan RBS.

Berkas lamaran telah diantarkannya kepada tim rekrutmen PPSU Kelurahan RBS pada Senin (7/3) kemarin.

"Kemarin sudah mediasi bertemu dengan pak Ade Himawan (Camat Koja) dan Ibu Suhaena (Lurah RBS). Saya meminta maaf atas kejadian ini, saya siap menjalani tes dan bekerja kembali menjadi petugas PPSU," tutup Jejen. ( Galuh BS )

Komentar

0 Komentar