Alun - Alun Kota Serang Banten Jadi Saksi Sejarah Deklarasi Tjimande Tari Kolot Karuhun Banten Indonesia (TTKKBI)

Serang Banten, Media Budaya Indonesia.com - Deklarasi DPP TTKKBI (Tjimande Tari Kolot Karuhun Banten Indonesia) di Alun-alun Kota Serang dihadiri oleh Pj Gubernur Banten Al Muktabar, Wali kota Serang H. Syafrudin, DPR RI Haerul Zaman, wakapolda, Kapolres Serang, Komandan Kodim, Tokoh Padepokan dari berbagai daerah Se- Indonesia, Sabtu (21/10/2023).

Hampir 10 ribu peserta yang hadir dari berbagai daerah, acara tetap berjalan dengan lancar, tertib dan aman. Acara sambut antusias oleh seluruh anggota TTKKBI dan tamu undangan yang hadir.

Ketua DPP H.TB.Arif Hidayat mengutarakan Deklarasi pada hari ini agar TTKKBI itu lebih dikenal oleh seluruh masyarakat dan pemerintahan juga mengakui bahwa TTKKBI ini resmi ada di Banten khususnya umumnya di Indonesia, insyaallah kedepannya akan berkembang ke provinsi lain, untuk saat ini baru DKI Jakarta dan Jawa Barat.

“Saya berharap budaya dari wadah TTKKBI ini harus lebih menonjol dan meningkat dalam melestarikan budaya, dan untuk menyambut Tahun politik TTKKBI siap membantu pemerintah untuk pengamanan," ujarnya.

Harapan saya “Untuk anggota TTKKBI Harus tetap solid, rasa memiliki, mempunyai delegasi tinggi didalam berorganisasi dan terus menjaga dan melestarikan kebudayaan," pungkas H.TB.Arif Hidayat.

Satu Petalekan.. Cimande!!! Yang Menghalangi.. Ratakan!!!


(Darmawansyah)

Serang Banten#Media Info Pesisir#Media Budaya Indonesia#

Komentar

0 Komentar